Senin, 14 Mei 2012

Jadwal Euro 2012 RCTI Lengkap

Jadwal Euro 2012 tinggal menunggu waktu. 16 negara siap bersaing untuk merengkuh trofi turnamen empat tahunan. Spanyol, memulai kampanyenya untuk mempertahankan gelar di Grup C. Sementara itu, Jerman berada di Grup B yang merupakan grup neraka. Inggris yang memiliki kompetisi sekelas Premier League menjalani babak penyisihan di Grup D. Siapa pun di ujung dunia, tak sabar lagi menanti jadwal Euro 2012 untuk menanti siapa juara Eropa kali ini.


Babak Penyisihan Grup

Grup A : Polandia, Yunani, Republik Ceska, dan Rusia
Grup A seakan menjadi medan yang empuk bagi Republik Ceska dan Rusia. Namun, Yunani yang berpredikat sebagai juara Euro 2004 berpotensi untuk tampil mengejutkan. Demikian pula tuan rumah Polandia.
  • 8 Juni – 23.00 – Polandia vs Yunani – National Stadium – Warsaw 
  • 9 Juni – 01.45 – Rusia vs Rep Ceko – Municipal Stadium – Wroclaw 
  • 12 Juni – 23.00 Yunani vs Rep Ceko – Municipal Stadium – Wroclaw 
  • 13 Juni – 01.45 – Polandia vs Rusia – National Stadium – Warsaw 
  • 17 Juni – 01.45 Rep Ceko vs Polandia – Municipal Stadium – Wroclaw 
  • 17 Juni – 01.45 Yunani vs Rusia – National Stadium – Warsaw
Grup B : Belanda, Denmark, Jerman, dan Portugal
Belanda, Jerman, dan Portugal harus saling bunuh di laga yang terlalu awal. Jerman yang terakhir kali memetik gelar Euro 1996 di Inggris, terus mencari trofi bagi generasi emas mereka. Portugal yang memiliki pemain terbaik dunia, Cristiano Ronaldo juga memiliki kans. Belanda sendiri akan berusaha mengobati kekecewaan mereka di Piala Dunia 2010 lalu ketika dihukum Spanyol di partai puncak. 
  • 9 Juni – 23.00 – Belanda vs Denmark – Metalist Stadium – Kharkiv 
  • 10 Juni – 01.45 – Jerman vs Portugal – Arena Lviv – Lviv 
  • 13 Juni – 23.00 – Denmark vs Portugal – Arena Lviv – Lviv 
  • 14 Juni – 01.45 – Belanda vs Jerman – Metalist Stadium – Kharkiv 
  • 18 Juni – 01.45 – Portugal vs Belanda – Metalist Stadium – Kharkiv 
  • 18 Juni – 01.45 – Denmark vs Jerman – Arena Lviv – Lviv
Grup C : Spanyol, Italia, Republik Irlandia, dan Kroasia
Spanyol adalah tim terkuat di Grup C. Namun, Italia yang terus berbenah, tidak bisa dipandang remeh. Republik Irlandia dan Kroasia mungkin dianggap sebagai penggembira. Republik Irlandia sendiri baru kembali ke putaran final Euro setelah 24 tahun.
  • 10 Juni – 23.00 – Spanyol vs Italia – PGE Arena – Gdansk 
  • 11 Juni – 01.45 – Rep Irlandia vs Kroasia – Municipal Stadium – Poznan 
  • 14 Juni – 23.00 – Italia vs Kroasia – Municipal Stadium – Poznan 
  • 15 Juni – 01.45 – Spanyol vs Rep Irlandia – PGE Arena – Gdansk 
  • 19 Juni – 01.45 – Kroasia vs Spanyol – PGE Arena – Gdansk 
  • 19 Juni – 01.45 – Italia vs Rep Irlandia – Municipal Stadium – Poznan
Grup D : Prancis, Ukraina, Swedia, dan Inggris
Inggris kehilangan Wayne Rooney dalam dua pertandingan awal di Euro 2012. Hal yang akan membuat Swedia bisa mengintip peluang menghadapi The Three Lions. Perancis yang lolos dari kualifikasi dengan sedikit beruntung, layak difavoritkan. Sementara, Ukraina sang tuan rumah akan mencoba peruntungan di debut mereka dalam putaran final Euro sepanjang sejarah. 
  • 11 Juni – 23.00 – Prancis vs Inggris – Donbass Arena – Donetsk 
  • 12 Juni – 01.45 – Ukraina vs Swedia – Olympic Stadium – Kiev 
  • 15 Juni – 23.00 – Swedia vs Inggris – Olympic Stadium – Kiev 
  • 16 Juni – 01.45 – Ukraina vs Prancis – Donbass Arena – Donetsk 
  • 20 Juni – 01.45 – Inggris vs Ukraina – Donbass Arena – Donetsk 
  • 20 Juni – 01.45 – Swedia vs Prancis – Olympic Stadium – Kiev
Perempat Final
  • 22 Juni – 01.45 : Juara Grup A vs – Runner-up Grup B (PF1) – National Stadium – Warsaw 
  • 23 Juni – 01.45 : Juara Grup B vs – Runner-up Grup A (PF2) – PGE Arena – Gdansk 
  • 24 Juni – 01.45 : Juara Group C vs – Runner-up Grup D (PF3) – Donbass Arena – Donetsk 
  • 25 Juni – 01.45 : Juara Grup D vs – Runner-up Grup C (PF4) – Olympic Stadium – Kiev
Semifinal 
  • 28 Juni – 01.45 – Pemenang PF1 vs Pemenang PF3 – Donbass Arena – Donetsk 
  • 29 Juni – 01.45 – Pemenang PF2 vs Pemenang PF4 – National Stadium – Warsaw
Final 
  • 1 Juli – 01.45 – Pemenang SF1 vs Pemenang SF2 – Olympic Stadium – Kiev
Sekian dulu selamat menonton Piala Eropa (Euro) 2012. Untuk Jadwal sendiri mungkin masih bisa berubah jika terjadi suatu hal. terimakasih semoga bermanfaat dan selamat menonton Piala Eropa (Euro) 2012.

Tidak ada komentar: